Assalamu'alaikum!

Bagaimana kabarmu hari ini?

Terbarukan, setelah lama vakum....

dhanzsity.blogspot.com adalah blog yang bersifat nirlaba dan independen. Berusaha mempublikasikan objek-objek wisata dengan objektif. Nah, semoga membantu dalam segala kebaikan!!! Thank you!!!

Foto-foto di dalam blog ini sebagian besar adalah foto pribadi yang diambil menggunakan berbagai jenis kamera. Bagi yang menginginkan foto ini dan menggunakannya, harap mencantumkan sumbernya (blog ini). Terima kasih.

(c)2012 Ardhani Aji Saputra

Selasa, 27 Juli 2010

Ruang Kristal di Gua Gong


Kesekian kalinya masuk ke dalam Gua Gong di Kecamatan Punung selalu ada hal-hal yang ternyata baru saya ketahui. Pertama, ternyata variasi stalagtit dan stalagmit di dalamnya sangat banyak. Ada yang mirip tirai besar, atau mirip jamur, rumah tawon, tiang bangunan, dan sedikit yang mirip batuan di dataran luar. Ke dua, ada Ruang Kristal di dalam Gua Gong. Sebenarnya tidak berbentuk ruangan tetapi berupa jalur untuk para pengunjung yang ada dinding dan atapnya. Nah, di dinding dan atap tersebutlah terdapat bahan yang memunculkan nama Ruang Kristal. Ada batu berkelap-kelip mirip watu lintang atau kuarsa. Gosipnya, di gua memang sering ditemukan keunikan seperti ini, sama halnya dengan temuan di Gua Luweng Jaran. Sebenarnya apa, belum diketahui dengan pasti.

Pastinya, atmosfer di dalam Gua Gong terasa lengket. Apalagi pada besi di dalam gua, sangat lengket. Kata teman saya yang ahli gua, hal tersebut disebabkan oleh kelembaban udara yang cukup tinggi dengan ventilasi yang tidak merata. Adanya bahan kapur yang ada dalam bermacam wujud pastinya juga mempengaruhi.

(dhanzsity, ditulis berdasarkan perjalanan bersama S.M. dan A.S.++)

Tidak ada komentar: